Tips Membangun Rumah di Lahan Miring

Kontur atau tanah yang miring memang pada umumnya kurang disukai oleh banyak orang. Namun, belakangan ini justru banyak yang menjadikannya incaran untuk membangun rumah. 

Ada beberapa alasan yang mendasarinya, salah satunya adalah rumah bisa terlihat lebih unik. Anda juga bisa mengikuti beberapa tips membangun rumah di lahan miring yang ada pada artikel ini untuk memperoleh hasil yang bagus.

 

Namun, sebelumnya ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan ketika membeli lahan yang miring. Mulai dari harga tanah yang cenderung lebih murah, mencerminkan selera seni yang tinggi bahkan juga mencerminkan jiwa muda. 

Akan tetapi, tentunya ada beberapa tantangan yang harus Anda hadapi. Untuk mempermudahnya, Anda bisa mengikuti tips yang ada di bawah.

Tips Membangun Rumah Di Lahan Miring

Jika Anda tertarik untuk membuat rumah di lahan miring, bisa menggunakan beberapa tips berikut ini:

1. Memperhatikan Kualitas Tanah

Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan memperhatikan kualitas pada tanah yang hendak dibangun rumah. Kebanyakan tanah miring mempunyai tekstur yang lembek dan tidak stabil. Sedangkan ketika hendak membangun rumah idealnya tanah harus mempunyai tekstur yang padat. Hal ini bertujuan agar bangunan tersebut bisa berdiri dengan kokoh.

2. Menentukan Tingkat Kemiringan

Langkah selanjutnya yang bisa dilakukan adalah dengan menentukan tingkat kemiringan pada lahan tersebut. Anda bisa menentukan kemana arah kemiringan lahan yang hendak Anda buat. Misalnya saja ke depan, samping atau ke belakang. Jangan lupa juga untuk memperhatikan ketinggian dari kemiringan lahan, posisi jalan dan juga bangunan yang ada di sekitar lahan.

Maka selanjutnya Anda bisa membuat sebuah desain rumah. Sebagai catatan, akan lebih baik jika Anda mendapatkan lahan dengan konstruksi di bagian depan yang lebih rendah. Hal ini dikarenakan bisa menciptakan konstruksi rumah yang lebih aman dan juga kokoh.

3. Membuat Desain Bertingkat

Ketika Anda membangun rumah dengan lahan miring, tentunya mengharuskan Anda mempunyai rancangan desain yang tepat. Biasanya kebanyakan ahli desain, seperti jasa bangun rumah semarang, menyarankan agar rumah yang ada pada lahan miring tersebut dibuat bertingkat. Hal ini dikarenakan membuat rumah tingkat di lahan yang miring juga bisa menghemat biaya pengurukan.

Selain itu, apabila sudut kemiringan tersebut tidak besar. Maka Anda bisa mengetahui perbedaan tinggi permukaan pada setiap ruangan dengan dihubungkan menggunakan tangga landai. Kontur naik turun atau tinggi rendahnya pada suatu ruangan tersebut akan memberikan nilai seni tersendiri.

4. Pondasi yang Kuat dan Kokoh

Tips membangun rumah di lahan miring selanjutnya adalah dengan memperhatikan pondasi rumah yang hendak dibangun. Tentunya pondasi tersebut harus dibuat dengan kokoh dan sangat kuat. Jika Anda menginginkan hasil yang maksimal maka disarankan untuk menggunakan jasa kontraktor. Tentunya dengan tenaga yang profesional dan sudah berpengalaman.

Anda juga bisa memperhatikan kedalaman pondasi tersebut. Kebanyakan disarankan untuk menggunakan sebuah pondasi tiang pancang yang bertujuan untuk menopang bangunan yang kuat dan juga kokoh tersebut. Jika pondasi tersebut sudah ada, maka langkah selanjutnya adalah Anda bisa mulai melakukan pembangunan rumah seperti biasanya.

Itulah beberapa tips membangun rumah di lahan miring yang bisa Anda lakukan. Dengan melakukan beberapa langkah tersebut, tentunya membangun rumah di lahan miring bukanlah sesuatu yang sangat sulit untuk dilakukan. Terlebih lagi rumah Anda akan terlihat unik dibandingkan dengan kebanyakan rumah pada umumnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *