Penyeberangan Speed Boat dari Lombok ke Gili

Penyeberangan menggunakan speed boat ke Gili Trawangan dari Lombok merupakan salah satu transportasi yang direkomendasikan. Keberangkatan speed boat dari Lombok setiap hari dari jam 07.00 hingga pukul 18.00 Wita. Anda bisa memilih untuk menyeberang dari Bangsal atau Teluk Nare.

Untuk penyeberangan menggunakan fast boat dari Lombok ke Gili juga memiliki jadwal setiap hari dari Bangsal. Pelabuhan Bangsal merupakan pelabuhan umum untuk penyeberangan kapal atau perahu ke Gili dan ke Bali. Anda bisa menuju Bangsal dengan menggunakan jawa transport yang di sediakan di Gili Express fast boat.

Pelabuhan Teluk Nare adalah pelabuhan yang berlokasi di Lombok Utara. Pelabuhan ini berfungsi sebagai pelabuhan untuk pelayanan penyeberangan Speed boat dari Lombok ke pulau Gili. Teluk Nare dapat di jangkau dengan kendaraan mobil sekitar 20 menit dari Senggigi atau 30 menit dari Mataram.

Tujuan penyeberangan speed boat dari Lombok adalah Gili Trawawangan, Meno, dan Gili Air. Jika anda berencana untuk mengunjungi pulau Gili, Anda bisa menggunakan speed boat sebagai sarana transportasi yang nyaman dan aman. Anda bisa memilih untuk berangkat kapan saja sesuai dengan jadwal anda karena speed boat ini bersifat pribadi atau charter.

Gili Trawangan merupakan pulau yang menjadi tujuan utama dari para wisatawan, baik mancanegara maupun nusantara. Speed boat ke Gili Trawangan tersedia dari Teluk Nare dan Bangsal. Anda bisa memilih kedua pelabuhan tersebut untuk menyeberang ke Gili. Dari pelabuhan Teluk Nare Gili Trawangan bisa di jangkau dengan speed boat dalam waktu 10 menit. Sedangkan dari Bangsal ke Gili Trawangan bisa di tempuh dalam waktu 10 hingga 15 menit.

Penyeberangan dari Lombok Speed Boat ke Gili Air dan Gili Meno

Bagi anda yang ingin berkunjung ke Gili Air, Anda bisa menggunakan speed boat ke Gili Air dari Lombok. Pilihan pelabuhan bisa dari Bangsal atau Teluk Nare. Namun jika ingin lebih private, di sarankan untuk menyeberang dari Teluk Nare.

Gili Air merupakan pulau yang paling dekat dengan pulau Lombok. Penyeberangan menggunakan speedboat ke pulau ini bisa di tempuh sekitar lima hingga tujuh menit. Private speed boat dari Lombok ke Gili Air adalah pilihan tepat, karena dari teluk Nare tidak tersedia penyeberangan menggunakan speedboat umum.

Speed boat dari Lombok ke Gili Meno adalah pilihan yang bijak jika ingin ke Gili Meno. Anda bisa menggunakan jasa speedboat pribadi atau private dari teluk Nare. Penyeberangan ke Gili Meno dari Lombok bisa di tempuh dalam waktu 7 hingga 10 menit. Tergantung gelombang laut, jika lebih tinggi maka penyeberangan aka lebih lama.

Fast boat ke Gili Air atau kapal cepat ke Gili Air juga tersedia dari pelabuhan Bangsal. Penyeberangan hanya tersedia empat kali dalam sehari. Kapal cepat atau fast boat dari Lombok ke Gili ini berkapasitas 50 penumpang. Dengan fast boat yang berkapasitas besar, maka perjalanan anda ke Gili akan aman dan nyaman.

Keunggulan Menggunakan jasa speed boat dari Lombok ke pulau Gili

Bagi Anda yang berencana menggunakan speed boat dari pulau Lombok menuju Gili Trawangan, Meno, dan Gili Air, berikut beberapa keuntungan yang anda dapatkan:

  • Speed boat private atau penyeberangan secara pribadi, aman dan nyaman
  • Hemat waktu. Dengan menggunakan speed boat ke Gili, maka perjalanan anda akan lebih etesian. Anda bisa memanfaatkan waktu lebih untuk bersantai di pulau Gili.
  • Jaminan harga murah. Dengan harga speed boat yang relatif murah, anda bisa memanfaatkan keuangan anda untuk keperluan lain.
  • Tersedia untuk tujuan ke tiga Gili yaitu Gili Air, Meno, dan Gili Trawangan.

Itulah beberapa keunggulan menggunakan jasa speed boat ke Gili. Untuk memesan tiket speed boat anda bisa ke halaman speed boat dari Lombok ke Gili. Pada halaman ini akan tersedia harga dan jadwal lengkap speed boat transfers ke Gili.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *