Alasan Menggunakan Tenaga Surya Sebagai Sumber Listrik

Matahari adalah salah satu sumber energi yang sangat besar di dunia ini. Oleh karena itu ada banyak orang yang berusaha memanfaatkan energi dari matahari ini untuk memenuhi kebutuhan energi mereka setiap hari.

Salah satu dari pemenuhan kebutuhan energi dengan memanfaatkan sinar matahari adalah dengan menggunakan solar cell atau panel tenaga surya. Penggunaan solar cell atau panel tenaga surya ini bisa memberikan pemenuhan kebutuhan listrik untuk kebutuhan sehari-hari.

panel tenaga surya di rumah

Dulu sedikit saja orang yang melirik penggunaan dari panel tenaga surya ini. Namun saat ini sudah semakin banyak orang yang tertarik untuk menggunakan panel tenaga surya ini karena ukurannya yang sudah semakin kecil.

Jika anda termasuk diantara orang-orang yang tertarik untuk menggunakan sumber tenaga matahari ini untuk pemenuhan kebutuhan listrik anda maka ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan pada saat anda akan menggunakan sumber tenaga listrik tenaga matahari ini.

Pertama yang perlu anda perhatikan adalah posisi dari rumah anda. Posisi rumah kan sangat berpengaruh terhadap pemasangan dari panel tenaga surya. Karena panel tenaga surya ini harus terpasang menghadap ke arah sinar matahari.

Jadi anda harus mengetahui bagaimana pola pergerakan sinar matahari terhadap rumah anda sepanjang tahun. Hal itu dikarenakan matahari terkadang cenderung di bagian utara dan juga terkadang cenderung di bagian selatan.

Anda perlu memperhitungkan ini akar sepanjang tahun panel tenaga surya anda mendapatkan sinar matahari yang penuh. Jika anda tidak mempertemukan ini maka kemungkinan pada musim-musim tertentu panel tenaga surya anda akan terhalangi oleh bayangan pohon ataupun bayangan tembok rumah tetangga.

Selanjutnya perlu anda pertimbangkan pada saat melakukan pemasangan panel tenaga surya adalah kemiringan dari atap anda. Kemiringan atap akan sangat berpengaruh terhadap pemasangan panel tenaga surya ini. Oleh karena itu anda perlu memperhatikan dengan seksama faktor kemiringan dari atap rumah anda.

Jika atap rumah anda miring pada sudut yang tidak menguntungkan maka mungkin anda akan perlu menggunakan dudukan panel tenaga surya. Dudukan panel tenaga surya ini bisa membantu anda untuk menyesuaikan posisi panel solar cell ini terhadap sinar matahari.

Setelah anda bisa memasang panel tenaga surya dengan benar maka langkah selanjutnya adalah menghubungkannya dengan peralatan peralatan penunjang seperti baterai dan juga inverter. Baterai adalah komponen yang berperan untuk menyimpan tenaga listrik yang dihasilkan oleh panel tenaga surya.

Tenaga listrik akan dialirkan nanti ke dalam rumah anda untuk digunakan menjalankan peralatan listrik. Selain baterai anda juga perlu menggunakan inverter yaitu alat yang akan mengubah arus searah menjadi arus bolak-balik.

Hal ini sangat diperlukan karena penyimpanan tenaga listrik dengan menggunakan baterai akan menghasilkan arus listrik searah. Sedangkan semua komponen listrik yang ada di dalam rumah anda menggunakan arus bolak-balik.

Jika anda menggunakan dua sumber listrik untuk semua peralatan di dalam rumah anda maka anda mungkin akan perlu memasang rangkaian saklar untuk memilih antara penggunaan listrik tenaga surya dengan sumber listrik lainnya. Saklar ini ada yang sifatnya manual dan ada juga yang sifatnya otomatis.

Jika anda tertarik untuk menggunakan panel tenaga surya di dalam rumah anda maka sebaiknya anda menggunakan layanan jasa teknisi untuk melakukan pemasangan panel tenaga surya ini. Hal ini dikarenakan pemasangan panel tenaga surya membutuhkan banyak perhitungan yang tidak dikuasai oleh orang awam.

Jika anda tidak melakukan perhitungan-perhitungan teknis ini dengan benar maka kemungkinan besar anda tidak akan mendapatkan hasil yang maksimal dari pemasangan panel tenaga surya ini. Atau kemungkinan yang lebih buruknya adalah anda justru merusak panel tenaga surya tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *